Seiring dengan populasi dan ekonomi tidak bisa dipungkiri kebutuhan energi semakin meningkat. Peningkatan kebutuhan energi listrik di Indonesia tahun 2023 mencapai 1.285 kWh/kapita dimana kebutuhan tahun 2022 mencapai 1.173 kWh/kapita. Salah satu cara menambah daya listrik untuk kebutuhan yang semakin meningkat adalah mendirikan/ memasang pembangkit listrik salah satunya Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) selain ramah lingkungan, sinar matahari melimpah di negara khatulistiwa. Walaupun pemansangan PLTS dapat menghemat tagihan listrik tetapi pengguna PLTS harus melakukan manajemen perawatan melalui pengecekan secara berkala agar umur PLTS menjadi lebih lama dan tidak gampang rusak/ berkurangnya daya listrik yang dihasilkan. Oleh sebab itu dilaksanakan kegiatan pengabdian ini dengan subjek Karang taruna Desa Kartoharjo selama 4 minggu. Pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat melalui dua metode yaitu sosialisasi dan diskusi panel. Kesimpulan dari kegiatan pengabdian yang dilakukan adalah terjadi perubahan dari peserta pengabdian terutama dalam manajemen perawatan terhadap PLTS. Peningkatan pengetahuan dirasakan masing-masing peserta karena terjadi perubahan nilai ketika pre-test dengan post-test. Perubahan nilai dari rata-rata saat ketika pre-test mencapai 42,5 % menjadi rata-rata 80 % ketika post-test.
Copyrights © 2025