Bayt ElHikmah: Journal of Islamic Architecture and Locality
Vol. 3 No. 1 (2025): Bayt ElHikmah

Kajian Potensi Masjid sebagai Pendukung Kepariwisataan Halal di Kota Sabang, Aceh

Pratitou Arafat (Unknown)
Meilya Silvalila (Unknown)
Siswani Sari (Unknown)
Naufal Fariq (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Di Sabang, masjid tidak hanya digunakan sebagai fasilitas ibadah, tetapi juga dapat dimanfaatkan sebagai fasilitas pendukung pariwisata halal. Penelitian ini bertujuan untuk memetakan dan menganalisis potensi masjid sebagai komponen wisata halal di Sabang. Terkait dengan pariwisata halal, masjid di Sabang dapat dilihat dari dua perspektif yaitu sebagai infrastruktur pendukung pariwisata halal atau sebagai objek wisata. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis spasial, survei, dan observasi lapangan terhadap seluruh masjid di Sabang untuk menilai potensi masjid dalam skema pariwisata halal dengan menganalisis beberapa faktor, yaitu kedekatan masjid dengan destinasi wisata populer, nilai historis masjid, keunikan arsitektur dan lanskap, serta keberadaan kegiatan pendukung pariwisata yang dilakukan oleh masjid. Hasil penelitian memetakan tiga belas dari dua puluh satu masjid yang memenuhi kriteria masjid berpotensi wisata di Sabang. Empat masjid memiliki kedekatan dengan tujuan wisata populer, dua masjid memiliki nilai historis, tiga masjid memiliki keunikan arsitektur, empat masjid memiliki keunikan lanskap, dan dua masjid memiliki kegiatan yang berkaitan dengan pariwisata. Masjid-masjid ini harus diprioritaskan dan dibuatkan strategi untuk mendukung pariwisata halal di Sabang.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIAL

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Bayt ElHikmah : Journal of Islamic Architecture and Locality is an Open Access Journal published by Department of Architecture, Faculty of Science and Technology, State Islamic University of Ar-Raniry, Banda Aceh, Indonesia. Bayt ElHikmah : Journal of Islamic Architecture and Locality is a ...