CV Flower Corner merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dibidang supplier bunga artificial import di Jakarta Utara. Saat ini sedang menghadapi permasalahan dalam pengelolaan inventory gudang. Seperti ketidakakuratan stok, pencatatan manual yang memakan waktu dan sulit melacak pergerakan barang. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan sebuah inventory gudang berbasis website yang dapat mengatasi permasalahan tersebut. Sistem ini diharapkan dapat mempermudah proses pencatatan dan pengurangan stok barang, memberikan informasi secara realtime mengenai stok barang dan menghasilkan laporan yang akurat. Metode pengembangan sistem yang digunakan adalah metode waterfall. Sistem ini dilengkapi dengan fitur utama seperti tampilan dashboard, menu kontak yang terdiri dari beberapa sub menu seperti kontak pelanggan, supplier dan karyawan, fitur laporan untuk pencatatan pembelian dan penjualan, fitur daftar produk untuk menambah dan mengedit informasi produk. Hasil dari pengujian pembuatan sistem invetory gudang berbasis website meliputi Memastikan barang dapat ditambahkan ke dalam sistem dengan informasi yang benar (nama, kode, deskripsi, harga, dll.). Memastikan stok barang bertambah atau berkurang dengan benar saat ada transaksi masuk atau keluar. Memastikan sistem dapat mencari dan menampilkan informasi barang dengan akurat.Memastikan laporan stok, transaksi, dan nilai inventaris dihasilkan dengan benar.
Copyrights © 2025