Pasar Bojongsari merupakan pusat perekonomian lokal di Kecamatan Kedungwaringin, Bekasi, namun menghadapi tantangan besar dari sisi infrastruktur dan pelayanan publik. Penelitian ini bertujuan untuk merancang ulang pasar menggunakan pendekatan arsitektur industrial futuristik. Data dikumpulkan melalui observasi lapangan, wawancara pengguna, dokumentasi, dan studi pustaka. Analisis menunjukkan perlunya optimalisasi fungsi, zonasi ruang, serta peningkatan estetika dan efisiensi melalui desain yang modern, bersih, dan berorientasi masa depan. Konsep ini diharapkan menjadi solusi inovatif bagi revitalisasi pasar tradisional agar tetap relevan di era urbanisasi.
Copyrights © 2025