Jurnal Suara Pengabdian 45
Vol. 4 No. 2 (2025): Juni: Jurnal Suara Pengabdian 45

Membangun Karir sebagai Notaris Muda: Panduan Praktis dan Inspiratif

Mulyani Santoso (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 May 2025

Abstract

Notaris merupakan suatu karis dan profesi yang sedang marak dan digandrungi tidak hanya oleh kaum muda akan tetapi juga orang yang mendambakan kehidupan yang lebih baik untuk masa depannya dengan sejuta janji dan mimpi. Menjadi seorang notaris tidaklah mudah karena harus melalui beberapa tahapan yaituharus lulus pendidikan S1 Fakultas Hukum, S2 Magiter Kenotariatan, Mengikuti Seleksi Anggota Luar Biasa, Magang di Kantor Notaris selama 24 (dua puluh empat) bulan, mengikuti Magang Bersama 4 (empat) kali, lulus Ujian Kode Etik Notaris dan mengikuti pengangkatan yang diadakan oleh Kementerian Hukum. Selain itu Notaris mempunyai kode etik dan larangan-larangan yang diatur dalam suatu Undang-undang yang antara lain mengenai jabatan yang tidak boleh dirangkap oleh seorang Notaris. Akan tetapi Notaris dapat merangkap jabatan sebagaiPejabat Pembuat Akta Tanah, Notaris Pembuat Akta Koperasi, Notaris Pasar Modal, Pejabat Lelang Kelas II. Metode Penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan teori positivisme hukum dan paradigma konstruktivisme diharapkan dapat memberikan gambaran menyeluruh mengenai karir dan profesi seorang notaris dalam menjawab peluang dan tantangan dalam menjalankan tugas jabatannya dengan tetap mengacu pada aturan-aturan yang ada.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

sabda

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Suara Pengabdian 45, is a peer reviewed journal published by the UNTAG Community Service Institute Semarang. Jurnal Suara Pengabdian 45 is published 4 (four) times a year in March, June, September and December. This journal provides direct open access to its content on the principle that ...