Kesenjangan digital antara wilayah perkotaan dan perdesaan masih menjadi tantangan nyata dibanyak daerah di Indonesia. Desa Talang Pauh, yang terletak dikecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah, merupakan salah satu contoh desa di Indonesia yang memiliki potensi besar, namun masih menghadapi tantangan dalam hal akses terhadap teknologi dan informasi. Pengabdian Masyarakat ini akan memberikan pelatihan keterampilan digital dapat membawa transformasi di Desa Talang Pauh, membuka peluang ekonomi baru, dan memperkuat daya saing masyarakat setempat dalam menghadapi tantangan global. Dengan membekali masyarakat dengan keterampilan digital, harapannya desa ini tidak hanya mampu bertahan, tetapi juga berkembang dan maju membawa kemajuan yang bermanfaat bagi seluruh warganya. Pelatihan “Dari Desa ke Dunia: Membekali Masyarakat dengan Keterampilan Digital Desa Talang Pauh Kecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah akan dilaksanakan dengan pendekatan yang partisipatif, praktis, dan berkelanjutan agar sesuai dengan kondisi serta kebutuhan masayarakat Desa Talang Pauh yaitu dengan Pendataan dan Identifikasi kebutuhan peserta, penyusunan kurikulum pelatihan, pelaksanaan pelatihan tatap muka dan praktik langsung, evaluasi dan pendampingan pasca pelatihan, dokumentasi dan pelaporan. Kesimpulan dari hasil pengabdian ini adalah peningakatan akses informasi, pemberdayaan masyarakat, pengurangan kesenjangan digital, meningkatkan produktivitas ekonomi, peningkatan kapsitas sumber daya manusia (SDM).
Copyrights © 2025