Paedagogi: Jurnal Kajian Ilmu Pendidikan (e-journal)
Vol. 9 No. 1 (2023): JUNE 2023

Hubungan Penggunaan Ice Breaking Terhadap Pengelolaan Kelas Dalam Pembelajaran Tematik

Amelia, Sabela (Unknown)
Sitanggang, Grace Della (Unknown)
Siregar, Rosanti M (Unknown)
Ginting, Silvia Sartika Br. (Unknown)
Siahaan, Michael Hendro Tua (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode penelitian Library Research yang  digunakan untuk memperoleh informasi teoritis sehingga peneliti memiliki landasan teori yang kuatuntuk hasil ilmiah. Informasi deskriptif diperoleh berdasarkan pendapat beberapa ahli dan dikorelasikan dengan hasil penelitian sebelumnya tentang penggunaan ice breaking. Informasi untuk penelitian ini dipeoleh dari buku dan jurnal yang berkaitan dengan penelitian penulis. Tujuan dari penelitian ini adalah adalah untuk mengetahui hubungan ice breaking terhadap pengelolaan kelas dalam pembelajaran tematik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan ice breaking dalam pembelajaran tematik dapat meningkatkan minat belajar siswa, hubungan siswa dengan guru kelas atau wali kelas lebih mudah dan hangat. Dalam melakukan tugasnya seorang guru dapat menarik perhatian siswa karena adanya minat dalam belajar. Ice breaking tidak hanya meningkat minat siswa dalam pembelajaran, tetapi juga dapat menciptakan kegiatan belajar yang menyenangkan dan tidak kaku, membosankan atau pasif. Siswa lebih aktif dalam memecahkan kebekuan yang tentunya membutuhkan lebih banyak aktivitas siswa, sehingga siswa juga terbawa dalam tahap pembelajaran, sehingga pembelajaran tidak menjadi membosankan dan menjemukan. Keakraban antara siswa dengan siswa dan antara siwa dengan guru terjalin melalui ice breaking yang diterapkan oleh guru. Dari sini dapat disimpulkan bahwa penggunaan ice breaking  memiliki efek positif dan juga secara tidak langsung dapat membantu guru dan mendukungnya dalam melaksanakan tugas pengelolaan kelasnya dalam pembelajaran tematik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

PAEDAGOGI

Publisher

Subject

Education Other

Description

Paedagogi: Jurnal Kajian Ilmu Pendidikan (e-journal) current issues and issues about study of educational science, development of learning models, digital technologies in education, innovative learning environments, adaptive learning, gamified leaning, and results of research in the field of ...