PT. Deli Baja Adi Ananta adalah sebuah perusahaan yang berawal dari pembukaan bengkel bubut yang didirikan sejak tahun 1969 sebagai perusahaan penyedia suku cadang kendaraan, kemudian mengalami perkembangan pesat pada tahun 2018. Terdapat permasalahan terkait kinerja karyawan di perusahaan ini, di mana hasil kerja yang diberikan karyawan belum memuaskan. Hal ini diduga disebabkan oleh faktor iklim organisasi, beban kerja, dan tingkat kepuasan kerja. Penelitian ini menggunakan populasi seluruh pelanggan yang melakukan pembelian di perusahaan selama tahun 2023, yang berjumlah 1.259 orang. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode simple random sampling, dan penentuan jumlah sampel menggunakan rumus Slovin dengan tingkat kesalahan 10%, sehingga diperoleh sampel sebanyak 93 pelanggan. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa Iklim Organisasi memiliki pengaruh signifikan terhadap Kinerja karyawan di PT. Deli Baja Adi Ananta. Beban Kerja juga memberikan pengaruh signifikan terhadap Kinerja karyawan, begitu pula dengan Kepuasan Kerja. Secara keseluruhan, Iklim Organisasi, Beban Kerja, dan Kepuasan Kerja secara bersama-sama memberikan pengaruh signifikan terhadap Kinerja karyawan PT. Deli Baja Adi Ananta
Copyrights © 2025