Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Vol. 6 No. 5 (2025): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)

Pengaruh Kepemimpinan Dan Motivasi Terhadap Peningkatan Produktivitas Kerja Karyawan Restoran Simpang Tiga Tanjung Morawa

Sitepu, Heber Arihta (Unknown)
Salman Faris (Unknown)
Ray Muza Adam Knelissen (Unknown)
Chandraj (Unknown)
Nasib (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan dan motivasi terhadap peningkatan produktivitas kerja karyawan di Restoran Simpang Tiga Tanjung Morawa. Latar belakang penelitian ini didasari oleh pentingnya produktivitas kerja dalam mencapai tujuan perusahaan, yang dipengaruhi oleh berbagai faktor termasuk gaya kepemimpinan dan motivasi kerja. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan Restoran Simpang Tiga Tanjung Morawa yang berjumlah 35 orang, dan seluruhnya dijadikan sampel menggunakan teknik sampel jenuh (total sampling). Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner dan wawancara pada bulan November 2024. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel kepemimpinan (X1) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja (Y), dengan nilai t hitung (2,966) > t tabel (2,037) dan signifikansi (0,001) < 0,05. Demikian juga dengan variabel motivasi (X2), yang memiliki pengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja dengan nilai t hitung (2,966) > t tabel (3,752) dan signifikansi (0,001) < 0,05. Secara simultan, kedua variabel juga berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja, dibuktikan dengan nilai nilai F Hitung sebesar 7.659 dan nilai signifikansi sevesar 0,002. Nilai F hitung lebih besar dari F Tabel sebesar 3,26 dan nilai probabilitasnya lebih kecil dari 0,05 yang artinya terdapat pengaruh signifikan pada variabel kepemimpinan (X1) dan motivasi kerja (X2) secara simultan terhadap variabel Produktivitas Kerja (Y), dengan kata lain kepemimpinan dan seleksi secara bersama-sama atau simultan berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja di Restauran Simpang Tiga Tanjung Morawa

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

msej

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) is published by Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI) as an information and communication media for practitioners, researchers and academics who are interested in the field of management (Finance, Human Resource, ...