Kelompok Tani Lele Sumberjaya yang beralamat di Perum Griya Asri 1 Blok B Rt 003/31 Tambun Selatan Bekasi, telah hadir ditengah masyarakat dalam upaya mewujudkan fungsi dan perannya. Namun yang menjadi permasalahan adalah para petani lele di Kelompok Tani Lele Sumberjaya belum mampu memaksimalkan memanfaatkan teknologi internet untuk memasarkan produk atau menyebarkan informasi tentang keberadaan para petani lele di bekasi khususnya dan juga di indonesia pada umumnya. Hal ini dikarenakan dengan keterbatasan ilmu pengetahuan yang dimiliki oleh mereka. Solusi yang ditawarkan untuk permasalahan diatas adalah memberikan pelatihan pemanfaatan wordpress sebagai sarana untuk memasarkan produk dan informasi mengenai keberadaan petani lele yang berlokasi di tambun ini. Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat di Kelompok Tani Lele Sumberjaya dalam bentuk pelatihan cara menggunakan dan memanfaatkan wordpress secara lebih maksimal yang dilakukan secara sistematis dan terstruktur dengan metode pertemuan secara tatap muka. Hasil yang diharapkan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah adanya peningkatan keahlian dari para Petani lele Kelompok Tani Lele Sumberjaya dalam menggunakan dan memanfaatkan wordpress untuk mendukung semakin luasnya penjualan produk mereka dan tentunya meningkatkan kesejarteraan dari para petani lele. Luaran dari hasil kegiatan pengabdian masyarakat yang akan diselenggarakan berupa artikel di media masa cetak atau elektronik nasional dan lokal kegiatan pelaksanaan pengabdian masyarakat serta peningkatan keahlian dan kompetensi dari peserta.
Copyrights © 2023