Penelitian ini menjelaskan tentang diaspora muslim Pasai ke pantai utara Jawa menggunakan metode penelitian sejarah (heuristik, kritik sumber, interpretasi dan historiografi). Hasil penelitian ini menemukan sebelum diserang oleh Kerajaan Hindu Majapahit, Samudera Pasai merupakan pusat dakwah Islam dan perdagangan maritim di Nusantara yang menarik perhatian Majapahit untuk menguasainya. Penyerangan itu tidak hanya berdampak pada pudarnya pusat dakwah, tetapi juga pemindahan pusat aktivitas niaga dari Sumatera ke Jawa. Namun, apa yang dilakukan oleh Majapahit menjadi bumerang bagi eksistensinya. Diaspora Pasai lambat laun membentuk komunitas muslim di Jawa dan kemudian Kesultanan Demak. Kesultanan inilah yang menaklukan Majapahit. Demak tumbuh menjadi pusat pendidikan dan penyebaran Islam ke seluruh Tanah Jawa serta sebagian Kalimatan dan Sumatera. Jadi dapat disimpulkan bahwa ekspansi Majapahit ke Pasai membawa pengaruh positif terhadap Islamisasi di Jawa dalam abad ke-14
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2023