Al-Mal:Jurnal Akuntansi dan Keuangan Islam
Vol. 4 No. 1 (2023): Juni 2023

Pemetaan Penelitian Rasio Dividend Per Share (DPS) pada Perbankan Syariah dan Konvensional: Studi Bibliometrik VOSviewer dan Literature Review

Budianto, Eka Wahyu Hestya (Unknown)
Dewi, Nindi Dwi Tetria (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemetaan penelitian seputar rasio Dividend Per Share (DPS) pada Perbankan Syariah dan Konvensional dengan pendekatan mix-method, yaitu studi bibliometrik VOSviewer dan literature review. Teknik analisis data meliputi: (1) memetakan jumlah sebaran publikasi jurnal seputar rasio DPS; (2) memetakan hasil visualisasi bibliometrik VOSviewer seputar rasio DPS berdasarkan jumlah kluster dan itemnya; dan (3) memetakan topik penelitian seputar rasio DPS menggunakan studi literature review. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) berdasarkan pemetaan jumlah sebaran publikasi jurnal, terdapat 59 publikasi jurnal seputar rasio DPS; (2) berdasarkan pemetaan studi bibliometrik VOSviewer, hasil visualisasi jaringan seputar rasio DPS terbagi menjadi 6 kluster dan 156 item topik; (3) berdasarkan pemetaan studi literature review, terdapat 5 topik seputar pengaruh rasio DPS dan 11 topik seputar determinan rasio DPS. Implikasi dan kontribusi penelitian ini adalah memetakan topik-topik penelitian seputar rasio DPS pada Perbankan Syariah dan Konvensional yang sering ataupun jarang diteliti oleh peneliti, sehingga dapat menjadi rujukan bagi peneliti setelahnya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

al-mal

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

AL-MAL= Is Journal Accounting and Islamic Finance, The journal focused on primary studies at , Islamic finance, Islamic accounting, halal markets,tax, capital market, corporate social responsibility,accounting zakat, and islamic capital market has initiated the development of global economic ...