JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus

Analisis Perbandingan Perawatan Luka dengan Madu + NaCl 0,9% dan NaCl 0,9% terhadap Penyembuhan Luka: Studi Kasus Pasien Diabetes Melitus Tipe II Post Operasi Debridemen

Tinidi, Deffy Anjani (Unknown)
Anam, Akhyarul (Unknown)
Upoyo, Arif Setyo (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jul 2025

Abstract

Ulkus kaki merupakan salah satu komplikasi utama diabetes melitus yang memerlukan penatalaksanaan tepat, terutama pasca operasi debridemen. Salah satu masalah utama pasca debridemen adalah infeksi, sehingga pencegahan dilakukan melalui perawatan luka. Penelitian ini bertujuan menganalisis perbandingan perawatan luka dengan madu + Nacl 0,9% dan Nacl 0,9% terhadap penyembuhan luka pada pasien diabetes mellitus tipe II post operasi debridement. Metode penelitian ini menggunakan comperative study menggunakan pendekatan asuhan keperawatan pasien dengan diabetes mellitus melalui perawatan luka diabetic menggunakan madu + Nacl 0,9% dan Nacl 0,9%. Hasil yang di dapatkan perawatan luka dengan madu + Nacl 0,9% lebih baik dalam mengurangi tingkat eksudat lebih cepat menumbuhkan jaringan granulasi yang baru dibandingkan perawatan luka yang hanya menggunakan NaCl 0,9%. Perawatan luka dengan menggunakan madu + NaCl 0,9% selama 2 hari berturut-turut terbukti mampu menurunkan kadar eksudat dan menumbuhkan jaringan granulasi baru lebih cepat dibandingkan perawatan luka hanya menggunakan NaCl 0,9%.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...