Penelitian ini membahas perancangan dan implementasi sistem otomatis untuk mengendalikantingkat keasaman (pH) air dalam habitat ikan air tawar menggunakan mikrokontroler Arduino Uno danlogika fuzzy. Sistem ini memanfaatkan sensor pH PH4502C untuk memantau keasaman air dan sensorTDS SEN0244 untuk mengukur jumlah zat terlarut (TDS) sebagai indikator buffer capacity air.Berdasarkan data sensor, sistem akan mengatur pompa peristaltik yang menambahkan larutan asam (cuka0,05 M) atau basa (natrium bikarbonat 0,05 M) ke dalam habitat ikan. Logika fuzzy Mamdani digunakanuntuk menentukan durasi pengaktifan pompa berdasarkan nilai error pH dan TDS. Pengujian dilakukanuntuk mengkalibrasi sensor, menguji larutan, serta mengevaluasi performa pengendalian fuzzy dalammencapai setpoint pH optimal (antara 6,8–7,2). Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem mampumenjaga pH dalam rentang ideal secara otomatis, dengan respons yang adaptif terhadap kondisi air yangbervariasi.Kata kunci: pH, Ikan Air Tawar, Arduino Uno, Logika Fuzzy, TDS, Otomatisasi, Habitat Ikan
Copyrights © 2025