Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pembentukan opini dan sindiran dalam doa yang disampaikan oleh H.R. Muhammad Syafi'i pada Sidang Pertama Masa Persidangan tahun 2016/2017 di gedung DPR/MPR pada tanggal 16 Agustus 2016. Data penelitian ini diperoleh dari hasil rekaman doa tersebut. Rekaman tersebut kemudian dibuat transkripsinya untuk memudahkan proses analisis. Analisis data dilakukan dengan menggunakan metode analisis wacana kritis yang terdiri dari tiga tahap, yaitu deskripsi, interpretasi, dan eksplanasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam doa tersebut terdapat pembentukan opini yang dilakukan oleh H.R. Muhammad Syafi'i terutama dalam penggunaan kata ganti kami dan mereka. Selain itu juga ditemukan bahwa dalam doa tersebut terdapat sindiran-sindiran terhadap beberapa aspek, yaitu dalam bidang kehidupan politik, hukum, kejahatan, ekonomi, pertahanan dan keamanan, kehidupan berbangsa dan bernegara, dan ketenagakerjaan. Penelitian ini menyimpulkan bahwa doa yang disampaikan oleh H.R. Muhammad Syafi'i tersebut memiliki tujuan tertentu, yaitu sengaja melakukan pembentukan opini dan memberikan sindiran kepada pemerintah
Copyrights © 2017