Jurnal INTECH Teknik Industri Universitas Serang Raya
Vol. 11 No. 1 (2025): Juni

Briket Solar Uno Machine: Inovasi Mesin Pencetak Arang Briket Otomatis dengan Integrasi Panel Surya

Putra, Al fiillian Sah (Unknown)
Nalhadi , Ahmad (Unknown)
Supriyadi , Supriyadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Pengembangan suatu alat pembuatan arang briket merupakan langkah penting dalam meningkatkan efisiensi proses produksi. Namun, ketergantungan pada operator menyebabkan ketidaktepatan dalam efisiensi waktu produksi. Selain itu, koordinasi antara pengisian cetakan, pengepresan, dan pelepasan arang briket sering kali mengalami keterlambatan akibat jeda waktu yang tidak seragam. Perbedaan kecepatan kerja setiap operator juga berpengaruh terhadap jumlah arang briket yang dihasilkan dalam satu siklus produksi, sehingga output produksi tidak selalu konsisten dalam periode waktu tertentu. Tujuan penelitian menciptakan suatu alat bantu yang dapat mempercepat waktu produksi arang briket. Penelitian ini menggunakan metode design thinking. Tahapan penelitian dengan melakukan Empathize, Define, Ideate, Prototype dan terakhir melakukan test. Hasil dari penelitian ini yaitu rancangan prototipe briket solar uno machine. Berdasarkan hasil penelitian, waktu proses produksi arang briket dapatĀ  diakuratkan serta keseragaman produk juga menjadi tolak ukur keberhasilan, dimana pemrograman yang dilakukan terhadap sensor ultrasonic memastikan setiap arang briket dipotong dengan ukuran yang seragam dengan jarak 5 cm dengan bantuan actuator 220v yang akan melakukan tindakan atas perintah sensor sekaligus menghilangkan variasi panjang yang tidak diinginkan. Kapasitas produksi turut mengalami peningkatan berkat motor penggerak yang lebih efisien, memungkinkan alat ini menghasilkan lebih banyak briket dalam 3 detik per 2 arang briket. Harapannya, alat yang di kembangkan ini dapat membantu mengefisienkan waktu produksi dalam pembuatan arang briket.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

INTECH

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering Transportation

Description

Jurnal INTECH Teknik Industri Universitas Serang Raya, dengan nomor terdaftar ISSN 2407-781X (Print) dan 2655-2655 (online) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Program Sudi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Serang Raya. Jurnal ini bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian ...