Jurnal PRIMED:Primary Education Journal atau Jurnal Ke-SD An
Vol 5 No 2 (2025): JULI 2025

ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL NUMERASI GEOMETRI DAN PENGUKURAN BERDASARKAN TEORI NEWMAN’S ERROR ANALYSIS

Ratna Yuniar, Nur Fitri (Unknown)
Lidnillah, Dindin Abdul Muiz (Unknown)
Apriani, Ika Fitri (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jul 2025

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kesalahan siswa SD dalam menyelesaikan soal numerasi berbasis AKM konten geometri dan pengukuran berdasarkan teori newman’s error analysis. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan partisipan yaitu berjumlah 19 orang dari siswa kelas V pada salah satu Sekolah Dasar Negeri di Kota Tasikmalaya. Data yang dianalisis pada penelitian ini dikumpulkan melalui tes dan wawancara semi terstruktur. Berdasarkan hasil penelitian terdapat 24 (25.26%) jawaban yang tidak terdapat kesalahan atau menjawab soal dengan benar. Selain itu terdapat 71 kesalahan yang dilakukan oleh 19 orang siswa dalam menjawab 5 soal dengan 4 kategori kesalahan berbeda. Yaitu, kesalahan pemahaman 34 kesalahan (35.79%), kesalahan transformasi 17 kesalahan (17.89%), kesalahan keterampilan proses 16 kesalahan (16.84%), dan yang terakhir kesalahan penyandian yaitu 4 kesalahan (4.21%). Dampak dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi mengenai jenis kesalahan siswa sekolah dasar dalam menyelesaikan soal numerasi berbasis AKM konten geometri dan pengukuran. Sehingga kemampuan siswa dapat dianalisis lebih lanjut juga memungkinkan dilakukannya upaya perbaikan yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan numerasi siswa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

primed

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal PRIMED:Primary Education Journal atau Jurnal Ke-SD An merupakan sebuah jurnal yang didedikasikan untuk publikasi hasil penelitian yang berkualitas dalam bidang ilmu sekolah dasar, inovasi pembelajaran, metode pembelajaran, media pembelajaran, inovasi pembelajaran, dan manajemen pembelajaran. ...