Jurnal Ilmu Administrasi Negara
Vol 23 No 1 (2025): JIANA: Jurnal Ilmu Administrasi Negara

PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DI KAMPUNG SUNGAI TENGAH MELALUI PEMANFAATAN POTENSI LOKAL

indry (Unknown)
Ayu Tri Utami (Unknown)
Indra Mardeni Putra (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran pemberdayaan masyarakat dalam memperkuat kelembagaan lokal dan meningkatkan kesejahteraan warga, khususnya melalui kelompok perempuan pengrajin lidi sawit di Kampung Sungai Tengah, Kecamatan Sabak Auh, Kabupaten Siak. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi lapangan, wawancara mendalam, dan dokumentasi terhadap proses pemberdayaan yang dilakukan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelatihan pengolahan limbah lidi sawit menjadi produk kerajinan memberikan kontribusi signifikan terhadap terbentuknya kelembagaan partisipatif, berkembangnya unit usaha mikro berbasis potensi lokal, serta meningkatnya pendapatan dan kepercayaan diri perempuan desa. Proses pemberdayaan ini juga menciptakan ruang aktualisasi diri bagi perempuan untuk terlibat dalam kegiatan produktif sekaligus memperkuat peran sosial-ekonomi mereka dalam komunitas. Model pemberdayaan yang terstruktur dan kontekstual terbukti mendorong transformasi sosial yang berdampak langsung pada penguatan ekonomi keluarga dan kohesi sosial masyarakat. Temuan ini memberikan kontribusi terhadap pengembangan tata kelola pemerintahan desa yang responsif, partisipatif, dan berbasis potensi lokal dalam kerangka pembangunan berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIANA

Publisher

Subject

Industrial & Manufacturing Engineering Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Ilmu Administrasi Negara contains articles and scientific papers in the form of research and non-research results, both in government institutions or in the community. This journal focuses on the theoretical and practical study of public policy starting from the formulation, implementation, ...