Jurnal Agriculture
Vol. 20 No. 1 (2025): Jurnal Agriculture

Optimalisasi Pertumbuhan Vegetatif Cabe Rawit (Capsicum frutescens L.) Melalui NPK Dan ZPT Gobest

Abror, M (Unknown)
Indra Kurniawan, Dimas (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jul 2025

Abstract

Pupuk NPK menyediakan unsur hara makro untuk mempercepat pertumbuhan vegetatif tanaman cabai rawit. Zat Pengatur Tumbuh Gobest membantu merangsang perkembangan akar dan meningkatkan ketahanan tanaman terhadap stres lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk NPK dan ZPT Gobest terhadap pertumbuhan tanaman cabai rawit (Capsicum frutescens L.). Percobaan dilakukan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan dua faktor, yaitu dosis pupuk NPK (100 kg/ha, 150 kg/ha, dan 200 kg/ha) dan konsentrasi ZPT Gobest (1 ml/liter, 2 ml/liter, dan 3 ml/liter) yang diulang sebanyak tiga ulangan. Parameter yang diamati meliputi tinggi tanaman, jumlah daun, luas daun, dan jumlah cabang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pupuk NPK 200 kg/ha dan ZPT Gobest 2 ml/liter memberikan pengaruh terbaik terhadap pertumbuhan vegetatif tanaman, seperti tinggi tanaman dan jumlah daun, luas daun dan jumlah cabang. Kata Kunci : NPK, ZPT gobest, cabe

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

agriculture

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Menghasil karya ilmiah hasil penelitian baik peneliti, mahasiwa maupun praktisi dibidang Budidaya Pertanian dan ...