Pelatihan penggunaan Microsoft Word di Pondok Pesantren Darul Hasanah Mardhatillah, Desa Sigara-gara, dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan santri dalam mengoperasikan aplikasi pengolah kata yang penting untuk menunjang kegiatan akademik dan administrasi pesantren. Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan keterampilan santri dalam menggunakan Microsoft Word secara efektif dan efisien. Metode yang digunakan adalah pelatihan langsung dengan pendekatan praktik dan tanya jawab, serta pendampingan selama proses belajar. Pelatihan berlangsung selama dua hari dengan materi mencakup pengenalan antarmuka, pembuatan dokumen, pengaturan format, dan pencetakan dokumen. Hasil pelatihan menunjukkan peningkatan signifikan pada kemampuan santri dalam mengoperasikan Microsoft Word, yang diharapkan dapat menunjang aktivitas belajar mengajar serta administrasi pesantren secara lebih optimal. Dengan demikian, pelatihan ini memberikan kontribusi nyata dalam pengembangan sumber daya manusia di lingkungan pondok pesantren.
Copyrights © 2025