Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan efisiensi memori dan waktu komputasi tiga algoritma pencarian: Sequential Search, Binary Search, dan Interpolation Search dalam bahasa C++. Pengujian dilakukan pada dataset terurut tanpa duplikasi sebanyak 100, 1.000, dan 10.000 data. Hasil menunjukkan Sequential Search paling hemat memori dengan rata-rata 12 byte pada semua dataset. Binary Search mencatat konsumsi memori tertinggi, terutama pada data besar (112 byte). Dari sisi waktu komputasi, Interpolation Search unggul pada dataset sedang (0,011 detik), sedangkan Sequential Search lebih cepat pada dataset kecil dan besar (0,019 dan 0,018 detik). Binary Search menunjukkan waktu komputasi paling tinggi (hingga 0,040 detik). Hasil ini menunjukkan bahwa pemilihan algoritma perlu mempertimbangkan ukuran dan pola distribusi data untuk mencapai efisiensi optimal.
Copyrights © 2025