Economics and Digital Business Review
Vol. 7 No. 1 (2025): Agustus - Januari

Analisis Tingkat Penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi Pada UMKM Kuliner di Kelurahan Karijawa Kabupaten Dompu

Mubarak, Risqi (Unknown)
Mansuri, M. Ikhwan (Unknown)
Ramadhan, Rizky (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) oleh UMKM kuliner di Kelurahan Karijawa, Kabupaten Dompu, serta mengidentifikasi hambatan dalam proses digitalisasi. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil menunjukkan bahwa adopsi TIK masih rendah dan belum terintegrasi dalam kegiatan usaha. Penggunaan media sosial masih terbatas, sedangkan pemanfaatan aplikasi digital usaha dan pembayaran non-tunai sangat minim. Kendala yang dihadapi mencakup rendahnya literasi digital, serta kurangnya pelatihan yang kontekstual dan berkelanjutan. Namun, terdapat indikasi adaptasi awal melalui dukungan keluarga muda dan dorongan dari konsumen. Penelitian ini merekomendasikan digitalisasi berbasis komunitas, pelatihan aplikatif, serta dukungan aktif dari pemerintah dan institusi pendidikan untuk memperkuat ekosistem digital UMKM secara berkelanjutan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ecotal

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Economics and Digital Business Review, is published by STIE Amkop Makassar in 2020, with registered number ISSN : 2774-2563 (Online), is a peer-reviewed journal published Economics and Digital Business Review published two times a year (January & July) by STIE Amkop Makassar, It provides an academic ...