UMKM memiliki kontribusi yang signifikan dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional, meskipun banyak di antaranya masih mengalami kesulitan dalam hal pengelolaan keuangan yang rapi dan sistematis. UMKM Batako Simbah merupakan contoh pelaku usaha yang belum menerapkan sistem pencatatan keuangan secara optimal. Kegiatan ini diselenggarakan untuk meningkatkan kemampuan pengelolaan keuangan melalui pelatihan penyusunan laporan sederhana dan digitalisasi dengan memanfaatkan Microsoft Excel. Metode yang diterapkan mencakup observasi lapangan, penyampaian materi, pelatihan teknis, serta pendampingan secara intensif. Hasil dari kegiatan ini memperlihatkan bahwa pelaku usaha mulai menyadari pentingnya pencatatan keuangan, mampu menyusun laporan laba rugi, serta menghitung harga pokok produksi secara mandiri. Penerapan pencatatan digital dengan Excel terbukti meningkatkan efisiensi, akurasi, dan akuntabilitas data keuangan. Kegiatan ini diharapkan menjadi titik awal menuju sistem pengelolaan keuangan UMKM yang lebih profesional dan berorientasi pada keberlanjutan.
Copyrights © 2025