Masjid kampus hadir memberikan wadah bagi generasi muda untuk meningkatkan kualitas intelektual dan spiritualnya melalui program kaderisasi, salah satunya yaitu program kaderisasi dasar Salman Spiritual Camp. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsep kaderisasi, strategi pemberdayaan pemuda yang dilaksanakan oleh program SSC dalam memberdayakan pemuda melalui kegiatan kaderisasi di lingkungan masjid sebagai pusat locality development, serta output yang dihasilkan dalam program tersebut. Data dalam penelitian ini bersifat kualitatif dengan metode deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa program SSC merupakan bentuk pemberdayaan pemuda yang dilakukan oleh BMKA Salman melalui program kaderisasi. Pada prosesnya kader dilibatkan dalam proyek inovatif berupa PKP (Proyek Kebaikan Pribadi) dan solutif pada permasalahan umat. Selain itu, para kader difasilitasi dengan mentor yang sudah terlatih melalui kegiatan mentoring kelompok keluarga. Konsep program SSC sejalan dengan misi Masjid Salman yaitu mendorong kader untuk membangun peradaban Islami, dengan menitikberatkan penanaman 7 nilai Salman. Kata Kunci : Kaderisasi; Masjid; Program; Pemberdayaan; Pemuda
Copyrights © 2025