Jurnal Pengabdian Cendekia
Vol. 1 No. 2 (2025): Edisi Agustus

Pengenalan Konsep Jaringan Komputer kepada Siswa SD melalui Sosialisasi Interaktif di SD N 1 Purwanegara

Fika Nurjanah (Unknown)
Velisa Indah Salsabilla (Unknown)
Sifa Uswatun Hasanah (Unknown)
Ony Maulin Kusworo (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jul 2025

Abstract

Kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk mengenalkan konsep dasar jaringan komputer kepada siswa sekolah dasar, khususnya kelas 5, melalui presentasi interaktif yang dirancang agar mudah dipahami dan menarik. Materi yang disampaikan mencakup pengertian jaringan komputer, manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari, alat dan gambar perangkat jaringan, serta jenis-jenis jaringan komputer. Metode yang digunakan bersifat partisipatif, menggabungkan pemaparan materi dengan sesi tanya jawab untuk mendorong keterlibatan aktif siswa. Kegiatan sosialisasi dilaksanakan di SD N 1 Purwanegara,  dengan jumlah peserta sebanyak 20 siswa dan berlangsung dalam suasana yang menyenangkan. Hasil sosialisasi menunjukkan bahwa siswa mampu memahami cara kerja jaringan komputer secara sederhana serta menunjukkan antusiasme yang tinggi terhadap topik yang dibahas. Hal ini tercermin dari pertanyaan-pertanyaan yang diajukan dan keaktifan mereka dalam diskusi. Kegiatan ini menjadi langkah awal yang penting dalam menumbuhkan minat terhadap informasi teknologi serta memperkuat literasi digital sejak usia dini di lingkungan sekolah dasar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JPC

Publisher

Subject

Religion Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions

Description

Fokus Jurnal Menghasilkan dan mempublikasikan artikel ilmiah yang mendeskripsikan: Implementasi praktis ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni Solusi inovatif untuk permasalahan masyarakat Program pengabdian dengan dampak positif dan terukur Ruang Lingkup Mencakup berbagai hasil penelitian pada ...