Center of Economic Students Journal (CSEJ)
Vol. 8 No. 2 (2025): April-June (2025)

Analisis Pengendalian Internal Atas Persediaan Barang Dagangan Proshop Pada Pt. Kalaborang Residence (Padivalley Golf Club)

Payu, Anita Achmad (Unknown)
Ifah Rizkiah Aisya (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Apr 2025

Abstract

Didasarkan pada pentingnya sistem pengendalian internal yang efektif dalam menjaga keakuratan data persediaan serta mencegah potensi kecurangan atau penyimpangan dalam pengelolaan barang dagangan. Dan, mengingat barang dagangan merupakan aset penting dalam operasional Proshop, lemahnya pengendalian dapat berdampak langsung terhadap efisiensi operasional dan keuangan perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas pengendalian internal terhadap persediaan barang dagangan di Proshop PT Kalaborang Residence (Padivalley Golf Club). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan metode pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkungan pengendalian internal atas persediaan barang dagangan, khususnya dalam hal penetapan sumber daya manusia sebagai penjaga gudang, telah dilaksanakan secara terpusat dengan proses rekrutmen yang objektif. Hal ini berkontribusi positif terhadap integritas dan etika kerja staf yang terlibat. PT Kalaborang Residence (Padivalley Golf Club) juga telah memiliki Standar Operasional Prosedur (SOP) yang mengatur pengendalian internal atas persediaan barang dagangan secara umum. Keberadaan SOP ini mendukung pelaksanaan kegiatan pengendalian internal yang lebih efektif dan sistematis.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

CSEJ

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

CESJ : Center Of Economic Students Journal is an economics journal/article published and updated on a regular basis by students from the Faculty of Economics at UMI that aims to serve as a place to accommodate ideas, scientific studies, and studies, as well as a conduit of information for academic ...