Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING)
Vol. 8 No. 4 (2025): COSTING : Journal of Economic, Bussines and Accounting

PERBANDINGAN PENGARUH TECHNICAL ENVIRONMENT DAN PERSONAL TERHADAP PURCHASE INTENTION

Fevriadi, Dwi (Unknown)
Sari, Astri Yuza (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Technical environment dan Person terhadap Purchase Intention masyarakat Kota Padang dalam konteks Social commerce di platform Facebook. Penelitian ini melibatkan 160 responden yang berdomisili di Kota Padang, dan merupakan pengguna aktif facebook serta belum pernah melakukan pembelian pada marketplace Facebook namun tertarik untuk melakukan pembelian. Data dikumpulkan melalui kuisioner online. Pengolahan dan analisis data menggunakan aplikasi SPSS 16.0 dengan metode regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik Technical environment maupun Person, memiliki pengaruh terhadap Purchase Intention. Namun, diantara kedua variable X tersebut, pengaruh Technical environment lebih besar terhadap Purchase Intention dari pada Person. Adapun keterbatasan dalam penelitian ini yaitu cakupan wilayah dan potensi bias respon karena pengumpulan data dilakukan secara online. Penelitian ini memberikan kontribusi bagi bidang pemasaran digital dan perilaku konsumen dengan memberikan pemahaman mengenai faktor-faktor yang memengaruhi Purchase Intention secara online, khususnya pada pengguna Facebook di Indonesia. Temuan ini dapat dimanfaatkan oleh pelaku bisnis dan pemasar untuk merancang strategi Social commerce yang lebih efektif. Kata Kunci: Social commerce, Purchase Intention, Technical environment, Person, Facebook.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

COSTING

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

COSTING : Journal of Economic, Bussines and Accounting reviewed covers theoretical and applied research in the field of Economics, Business and Accounting. Priority is given to those articles which satisfy the main scope of the journal, and have an impact in the research areas of interest. ...