Abstract. The aim of this study was to evaluate the effectiveness of vaccination program analysis method using the 2 x 2 contingency table to provide better assessment to the vaccination program management and implementation. This study used survey methods. A total of 230 serum samples from vaccinated chickens and 20 serum samples from unvaccinated chickens were used. The blood serum samples were then examined with the Hemagglutination Inhibition Test/HI to measure antibody levels. The data were analyzed using a 2 x 2 contingency table. Results showed that the level of vaccine protection was 68.92% with 31.31% vaccines failure rate, the level of natural protective immunity in samples was 0%, 100% vaccines specificity and the effectiveness of the vaccine was 71.20%. Keywords: Vaccination, contingency table, hemaglutination inhibition. Abstrak. Penelitian bertujuan untuk mengevaluasi keberhasilan program vaksinasi dengan menggunakan tabel kontingensi 2 x 2 yang diharapkan dapat digunakan untuk menilai manajemen program vaksinasi yang lebih komprehensif. Penelitian ini menggunakan metode survei, dengan total 230 sampel serum dari ayam divaksinasi dan 20 sampel serum dari ayam yang tidak divaksinasi. Sampel serum darah ayam kemudian diperiksa dengan uji hemaglutinasi inhibisi/HI untuk mengukur tingkat antibodi. Data dianalisis dengan menggunakan tabel kontingensi 2 x 2. Hasil menunjukan bahwa tingkat proteksi vaksin yang diaplikasikan sebesar 68,92 % dengan tingkat kegagalan vaksin 31,31 %. Tingkat kekebalan alami yang protektif pada sampel  sebesar 0 %, spesifitas vaksin 100 %, dan efektifitas vaksin sebesar 71,20 %. Kata kunci: Vaksinasi, tabel kontingensi, inhibisi hemaglutinasi.M Indradji and Sufirianto/Animal Production 15(1):62-68, January 2013Â
Copyrights © 2013