Suatu penelitian telah dilaksanakan yang bertujuan untuk melihat pengaruh sumber protein dan kandungan tannin dalam ransum terhadap kecernaan nutrien pada ayam broiler. Â Sebanyak enampuluh empat ayam telah digunakan dan ditempatkan secara acak dalam faktorial 2x4 sebanyak delapan ulangan. Â Protein yang digunakan meliputi gelatin, tepung ikan, tepung bulu dan campuran tepung daging dan kedelai. Â Hasil penelitian menunjukkan bahwa Quebracho Tanin (QT) menekan kecernaan nutrien pada broiler. Â Sumber protein mempunyai kemampuan untuk mengoreksi pengaruh negatif tanin dimana tepung ikan menghasilkan nilai tertinggi dan tepung bulu menghasilkan nilai yang paling rendah pada kecernaan. Â Nilai kecernaan protein masing-masing untuk tepung ikan dan tepung bulu sebesar 54,40 dan 44,30%. (Animal Production 8(1): 50-58 (2006)Â Kata Kunci :Â Kecernaan, quebracho, tannin
Copyrights © 2006