Jurnal Manajemen dan Penelitian Akuntansi (JUMPA)
Vol 18 No 1 (2025): Januari - Juni

Pengaruh Kualitas Pelayanan, Variasi Produk, dan Fasilitas terhadap Kepuasan Konsumen pada Toko D’Twins di Gresik Kota Baru

Fadhilah, Muslimatul (Unknown)
Ilham, Rachnad (Unknown)
Syamlan, Adiba Fuad (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas pelayanan, variasi produk, dan fasilitas terhadap kepuasan konsumen pada Toko D’Twins Gresik Kota Baru. Kepuasan konsumen merupakan faktor penting yang dapat menentukan loyalitas dan keberlanjutan suatu usaha. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan survei. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 88 Responden, kemudian dianalisis menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas pelayanan, variasi produk, dan fasilitas secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Secara parsial, kualitas pelayanan memiliki pengaruh paling dominan dibandingkan dengan variabel lainnya. Temuan ini menunjukkan pentingnya peningkatan mutu layanan, keberagaman produk, serta penyediaan fasilitas yang nyaman untuk meningkatkan kepuasan pelanggan. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan bagi manajemen dalam merumuskan strategi peningkatan layanan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JUMPA

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Manajemen dan Penelitian Akuntansi (JUMPA) adalah jurnal penelitian dibidang manajemen dan akuntansi yang diterbitkan oleh STIE Cendekia Bojonegoro. Jurnal ini terbit 2 kali dalam setahun (Januari-Juni dan Juli-Desember). Fokus jurnal ini dibidang Manajemen (Manajemen Bisnis, Manajemen ...