Junior Medical Journal
Vol. 3 No. 4 (2025): Juni 2025

Pengaruh Konsumsi Kopi Hitam terhadap Tingkat Konsentrasi Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Yarsi Angkatan 2022 Dan 2023

Indrayanta, Adena Fidelya (Unknown)
Poerwanto, Eko (Unknown)
Qomariyah RS (Unknown)
Arsyad, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jul 2025

Abstract

Latar Belakang : Kopi menjadi salah satu minuman yang banyak dikonsumsi di kalangan mahasiswa. Kandungan kafein dalam kopi dapat meningkatkan kewaspadaan, energi, dan fokus sehingga dapat mempengaruhi konsentrasi mahasiswa. Efek negatifnya yaitu dapat menimbulkan kecemasan dan gangguan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh konsumsi kopi hitam terhadap tingkat konsentrasi mahasiswa fakultas Kedokteran Universitas Yarsi. Metode : Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif observasional analitik dengan pendeketan cross sectional. Jumlah sampel sebanyak 340 responden yang diperoleh dengan menggunakan teknik quota sampling. Metode analisis yang digunakan adalah uji Chi Square (X2) menggunakan SPSS versi 29. Hasil : Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Yarsi Angkatan 2022 dan 2023 (n=340) menjadi responden dalam penelitian ini. Didapatkan sebanyak 47,6% (n=162) responden yang medominasi mengkonsumsi jenis kopi hitam tanpa gula dengan frekuensi dan jumlah yang didominasikan 77,6% (n=264) responden mengkonsumsi kopi 1-2 gelas sehari, waktu konsumsi yang didominasikan pagi/siang/malam saja sebanyak 42,6% (n=144) dan didapatkan hasil yang mendominasi bahwa sebanyak 62,1% (n=211) responden memiliki konsentrasi yang cukup. Dari uji Chi Square (X2) diperoleh nilai pengaruh antara jenis,frekuensi,jumlah, dan waktu dengan tingkat konsentrasi secara berturut-turut : 0.014; <0,001; <0,001; <0,001; dan <0,001 (p-value <0,05). Simpulan : Terdapat pengaruh konsumsi kopi hitam terhadap tingkat konsentrasi Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Yarsi Angkatan 2022 dan 2023 namun tidak berpengaruh terhadap hasil Indeks Prestasi Kumulatif.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jmj

Publisher

Subject

Religion Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Junior Medical Journal Merupakan jurnal peer review dan open access yang berfokus pada publikasi hasil dari penelitian terbaru atau baru dari mahasiswa yang berhubungan dengan masalah kedokteran, kesehatan, biomedis dan pendidikan kedokteran. Jurnal ini melibatkan artikel penelitian atau review ...