Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa SMA An Nizam terhadap konsep dasar pemrograman melalui penerapan aplikasi Programming Hub sebagai media pembelajaran berbasis teknologi. Permasalahan utama yang diidentifikasi adalah rendahnya minat dan pemahaman siswa terhadap pemrograman akibat metode pembelajaran konvensional yang kurang menarik. Kegiatan ini dilakukan melalui tiga tahapan, yaitu persiapan (koordinasi dengan pihak sekolah dan instalasi aplikasi), pelaksanaan (penggunaan aplikasi dalam pembelajaran), dan evaluasi (analisis hasil pre-test dan post-test serta kuesioner guru). Responden penelitian terdiri atas 20 siswa kelas XI sebagai peserta utama dan 5 guru Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) sebagai evaluator. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan pemahaman siswa sebesar 40% berdasarkan perbedaan nilai pre-test dan post-test, sementara 90% guru menyatakan aplikasi ini efektif dan mendukung pembelajaran berkat fitur-fiturnya yang interaktif. Namun, kendala seperti keterbatasan perangkat keras dan variasi tingkat kemampuan siswa dalam teknologi menjadi tantangan dalam pelaksanaan kegiatan. Temuan ini memberikan bukti bahwa aplikasi berbasis teknologi, seperti Programming Hub, dapat menjadi alat yang efektif untuk meningkatkan kualitas pembelajaran pemrograman di sekolah menengah. Kesimpulan ini mendukung pentingnya integrasi teknologi dalam kurikulum untuk menjawab kebutuhan pembelajaran di era digital.
Copyrights © 2025