Evaluasi kinerja Pusat Pendidikan Pertanian (Pusdiktan) tahun 2023 dilakukan dengan pendekatan efektivitas dan efisiensi berdasarkan realisasi anggaran. Tujuan evaluasi ini adalah untuk menilai sejauh mana anggaran yang dialokasikan telah digunakan secara optimal dalam mendukung program pendidikan vokasi pertanian. Melalui penerapan Sistem Integrasi Perencanaan, Anggaran, dan Capaian Kinerja berbasis Android (SIPERCANTIK VOKASI PERTANIAN), Pusdiktan berhasil meningkatkan transparansi dan akuntabilitas pengelolaan anggaran serta mempermudah monitoring capaian kinerja di 10 Unit Pelaksana Teknis (UPT) pendidikan pertanian. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa integrasi sistem digital ini mampu mempercepat proses perencanaan dan pelaporan, serta meningkatkan ketepatan alokasi anggaran sesuai dengan target kinerja yang telah ditetapkan. Selain itu, sinergi antara Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) dan SMK-PP dalam program brigade pangan turut mendukung keberhasilan implementasi program. Secara keseluruhan, pendekatan ini memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan efektivitas dan efisiensi penggunaan anggaran, serta memperkuat budaya kerja yang solid di lingkungan Pusdiktan Keywords: Evaluasi kinerja, Pusdiktan, Realisasi Anggaran, Efektifitas Anggaran, Efisiensi Anggaran
Copyrights © 2025