MURHUM : JURNAL PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
Vol. 6 No. 1 (2025): Juli

Implementasi Position Point Field dalam Meningkatkan Marching Skills pada anak usia 5-6 tahun

Rante Datu, Elkezia (Unknown)
Dina Candra K Dewi, Cresesia (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jul 2025

Abstract

Penelitian studi kasus ini mengangkat keunikan penggunaan Position Point Field dalam kegiatan marching anak usia dini di TKK Santa Clara Surabaya. Tujuan dilaksanakannya penelitian ini  adalah untuk mengetahui bagaimana metode Position Point Field dalam meningkatkan keterampilan marching  pada anak. Usia 5-6 tahun. Lokasi penelitian dilaksanakan bertempat di TKK Santa Clara Surabaya, Jl Ngagel Madya no. 1. Position Point Field adalah lapangan yang dimodifikasi dengan titik-titik posisi untuk membantu anak memahami posisi berdiri dan menjaga kerapihan barisan. Metode ini menjadi ciri khas sekolah dan belum umum digunakan di tempat lain.  Oleh sebab itu peneliti melakukan penelitan dengan 6 indikator sebagai indikator pengumpulan data yang berupa kekompakan, keseragaman, kerapihan, ketepatan, semangat dalam berbaris dan kecepatan berbaris. Teknik  pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik pengumpulan observasi, wawancara, dan dokumentasi dengan teknik analisis data Cresswell. Penelitian kualitatif ini melibatkan 22 anak sebagai subjek dalam kurun waktu selama 21 hari, wawancara dengan 1 guru selaku informan dan dokumentasi berupa gambar yang diambil selama 21 hari penelitian.  Hasilnya menunjukkan adanya peningkatan terhadap indikator kecepatan serta efisiensi waktu dari 6 menit menjadi sekitar 2 menit dalam kurun waktu 21 hari.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

murhum

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Nama Jurnal : Murhum : jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Website : https://murhum.ppjpaud.org/index.php/murhum Publisher : PPJ PAUD Koordinator Sulawesi Terbit : 2 issues per Tahun Juli dan Desember Murhum : jurnal Pendidikan Anak Usia Dini merupakan jurnal yang menerbitkan artikel Hasil penelitian ...