Berbagai aspek kehidupan, termasuk pendidikan, sangat dipengaruhi kemajuan teknologi informasi. Dalam Program Studi Sistem Informasi Universitas Victory Sorong, nilai transfer mahasiswa masih dikonversi secara manual, yang mengakibatkan inefisiensi dan kesalahan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk merancang dan mengimplementasikan sistem otomatisasi konversi nilai transfer mahasiswa yang berbasis web yang diharapkan dapat mempercepat dan mengurangi kesalahan serta meningkatkan kualitas pengolahan data nilai transfer mahasiswa. Hasil dari penelitian ini menerapkan pemanfaatan teknologi informasi dalam meningkatkan kualitas pendidikan di universitas.
Copyrights © 2025