Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia
Vol. 4 No. 7 (2025)

Penerapan Virgin Coconut Oil Melalui Massage Untuk Pencegahan Luka Tekan Pasien Tirah Baring

Intan Kharisma Sari (Unknown)
Hermawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Jul 2025

Abstract

Luka tekan sebagai salah satu kejadian yang terjadi pada pasien pasien yang dirawat di rumah sakit dalam kondisi tirah baring lama. Angka insiden luka tekan di Indonesia mencapai 33,3%. Luka tekan suatu penyakit yang disebabkan karena adanya penekanan jaringan lunak di atas tulang yang menonjol di karenakan adanya tekanan eksternal dalam jangka waktu terus menerus dan panjang. Massage Virgin Coconut Oil salah satu pencegahan untuk luka tekan telah terbukti meningkatkan sirkulasi ke jaringan dan menjaga kelembaban kulit. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan perbandingan Penerapan Virgin Coconut Oil sebelum dan sesudah dilakukan Massage Untuk Mencegah Luka Tekan Pasien Tirah Baring Di ICU RSUD Kabupaten Karanganyar. Penelitian terapan deskriptif dengan studi kasus kepada 2 responden, dilakukan selama 5 menit di area skapula, sakrum dan tumit masing-masing area pijatan dilakukan selama 1 menit, sebanyak 1 kali sehari setelah mandi selama 3 hari. Berdasarkan hasil penerapan yang dilakukan, terdapat kenaikan skor luka tekan pada Ny. S dari resiko sedang menjadi resiko ringan sedangkan Ny. M dari resiko tinggi menjadi resiko sedang. Terdapat perbedaan perkembangan sebelum dan sebelum pemberian Virgin Coconut Oil melalui Massage untuk mencegah luka tekan pada pasien tirah baring.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIK-MC

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Neuroscience Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia (JIK-MC) accepts related writings: Health sciences allied such like: Midwifery, medicine, pharmacies, phisiotherapy, surgical medical nursing, Emergency nursing, Mental nursing, Maternity nursing and children, Community nursing, family and elderly Nursing ...