Teknologi kecerdasan buatan atau yang lebih sering dikenal dengan sebutan Artificial Intelligence (AI) saat ini semakin digemari di berbagai bidang. Bidang pendidikan, bidang perekonomian, bidang kreatif, bidang perfilman dan bidang lainnya. Pada bidang pendidikan khususnya perguruan tinggi teknologi AI sering digunakan dalam membantu mahasiswa dalam membuat tugas. Namun, penggunaan teknologi AI ini juga dapat memberikan hal negatif, dimana mahasiswa yang harusnya dapat berpikir kritis dalam mengerjakan tugas-tugasnya seperti artikel ilmiah malah terlena dengan bantuan teknologi AI yang serba instan. Mahasiswa perlu mewaspadai jawaban dari AI yang kemungkinan merupakan hasil penggabungan dari sitasi-sitasi penelitian yang menyebabkan terjadinya plagiasi. Solusi yang dapat dilakukan adalah mengembangkan sebuah sistem website untuk mengecek plagiasi hasil karya ilmiah mahasiswa dengan tujuan mengurangi plagiasi yang telah dikerjakan oleh mahasiswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah SDLC dengan model waterfall yang memiliki 5 tahapan yaitu, analisis kebutuhan, desain sistem, pengkodingan, pengujian dan pemeliharaan. Dengan adanya website ini diharapkan dapat membantu dalam proses pembelajaran di perguruan tinggi terutama terkait plagiarisme yang harus dihindari dalam sebuah penulisan karya ilmiah dan penelitian.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025