Kemajuan teknologi mempengaruhi prilaku generasi milenial dan generasi Z dalam pengambilan keputusan investasi. Peralihan masa transisi pra-digital ke digital yang di rasakan generasi milenial membuat generasi milenial beradaptasi dengan teknologi. Sebaliknya, Generasi Z cenderung bergantung pada platform digital seperti aplikasi investasi, robot penasihat (robo-advisors), dan berbagai alat teknologi finansial. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan menunjukan bukti empiris mengenai pengaruh dari literasi investasi, digitalisasi dan herding behavior terhadap keputusan investasi generasi milenial dan generasi Z di Kabupaten Bekasi. penelitian ini menggunakan metode probability sampling dengan teknik cluster sampling dengan pendekatan kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa literasi investasi dan digitalisasi berpengaruh terhadap keputusan investasi, sementara herding behavior tidak berpengaruh terhadap keputusan investasi generasi milenial dan generasi Z.
Copyrights © 2024