QAZI : Journal of Islamic Studies
Vol 2 No 1 (2025): 2025

Pengaruh Persepsi Kepemimpinan Spiritual Kiai Terhadap Karakter Santri di Pondok Pesantren Al Falah

Hilda Nurahmah (Unknown)
Misno (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2025

Abstract

Pondok pesantren berperan strategis dalam membentuk karakter santri melalui kepemimpinan spiritual kiai yang sarat nilai religius dan moral. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh persepsi santri terhadap kepemimpinan spiritual kiai terhadap pembentukan karakter mereka di Pondok Pesantren Al Falah. Dengan pendekatan kuantitatif dan desain kausal-komparatif, data diperoleh dari 60 santri melalui kuesioner, kemudian dianalisis menggunakan regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa santri memiliki persepsi positif terhadap keteladanan, kebijaksanaan, dan kedekatan emosional kiai. Persepsi ini terwujud dalam perilaku religius, tanggung jawab sosial, kedisiplinan, serta kemampuan adaptasi santri terhadap nilai-nilai keislaman dalam kehidupan sehari-hari. Meskipun signifikansi statistik menunjukkan hubungan yang lemah, observasi lapangan dan analisis deskriptif memperlihatkan kontribusi kuat dari kepemimpinan spiritual terhadap internalisasi nilai karakter. Kiai dipandang tidak hanya sebagai pengajar, tetapi sebagai panutan ruhani yang menginspirasi perilaku Islami secara menyeluruh. Implikasi dari temuan ini menegaskan pentingnya memperkuat kapasitas spiritual dan pedagogik kiai sebagai pusat transformasi karakter santri di lingkungan pesantren

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

qazi

Publisher

Subject

Religion Social Sciences

Description

QAZI : Journal of Islamic Studies with e-ISSN 3089-1221 p-ISSN 3089-123X is a peer-reviewed open access journal and follows a single-blind review policy. Scientific articles in QAZI: Journal of Islamic Studies are the results of original research, conceptual ideas, and current studies within the ...