eProceedings of Management
Vol. 11 No. 6 (2024): Desember 2024

Analisis Sentimen Opini Publik Mengenai Tragedi Kanjuruhan Pada Media Sosial Twitter Menggunakan Brand24

Amin, Muhammad Raihan (Unknown)
Salma, Aqida Nuril (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2024

Abstract

Tragedi Kanjuruhan, terjadi pada tahun 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang, menyebabkan ratusan kematian akibatkerumunan selama pertandingan sepak bola. Peristiwa ini memicu reaksi emosional yang kuat di kalangan masyarakatIndonesia, terutama di Twitter. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan etnografi digitaluntuk menganalisis sentimen publik terkait tragedi ini menggunakan alat Brand24. Data dikumpulkan melaluiobservasi non-partisipan, pemantauan media sosial, dan dokumentasi konten terkait. Hasil analisis menunjukkanmayoritas opini publik di Twitter setelah tragedi ini bersifat negatif, mencerminkan kekecewaan, kemarahan, dankritik terhadap penanganan insiden oleh pihak terkait. Temuan ini memberikan wawasan mendalam tentang responsmasyarakat dan dasar untuk meningkatkan manajemen keselamatan acara olahraga di masa depan. Kata Kunci-analisis sentimen, Brand24, Kanjuruhan, opini publik

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

management

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian management. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...