Indonesia yang berada diantara 3 lempeng tektonik yaitu lempeng IndoAustralia, Eurasia, dan Pasifik (Ring of Fire) menjadi alasan rawan terjadi gempa bumi. Gempa bumi ini dapat menjadi masalah utama pada struktur bangunan terutama pada bangunan yang mengalami ketidakberaturan torsi. Ketidakberaturan torsi tersebut dapat dihilangkan dengan meminimalisir eksentrisitas antara titik pusat massa dan kekakuan pada struktur global. Penelitian ini melakukan 5 pemodelan trial and error menggunakan penambahan rangka bracing konsentrik X untuk meminimalisir eksentrisitas, story drift dan gaya-gaya dalam yang terjadi pada komponen struktur. Hasil menunjukkan bahwa perkuatan menggunakan rangka bracing konsentrik X dapat mengurangi harga dari eksentrisitas dan story drift sehingga dapat memperkecil harga gaya - gaya dalam yang terjadi. Penelitian ini menyimpulkan bahwa perkuatan menggunakan rangka bracing konsentrik X dapat mengefisienkan momen puntir dan gaya-gaya dalam lainnya yang terjadi pada komponen lokal.
Copyrights © 2025