Prosiding Simposium Nasional Manajemen dan Bisnis
Vol. 4 (2025): Simposium Manajemen dan Bisnis

PENGARUH PRICE, PLACE, DAN PRODUCT QUALITY TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA WARKOP DWIDJAYA KEDIRI

Rahmadina, Amelia (Unknown)
Soeprajitno, Edy Djoko (Unknown)
Raharjo, Itot Bian (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh harga, tempat, dan kualitas produk secara parsial maupun simultan terhadap kepuasan pelanggan di Warkop Dwidjaya Kediri. Dengan menggunakan pendekatan kuantitatif, data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 96 pelanggan Warkop Dwidjaya Kediri. Analisis data dilakukan dengan regresi linier berganda, uji t, dan uji F, serta dilengkapi dengan uji validitas dan reliabilitas instrumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, harga tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Namun, variabel tempat dan kualitas produk secara parsial terbukti memiliki pengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Secara simultan, variabel tempat dan kualitas produk memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Kesimpulan penelitian ini menegaskan bahwa meskipun harga bukan faktor utama, lokasi strategis dan kualitas produk yang unggul sangat krusial dalam meningkatkan kepuasan dan loyalitas pelanggan di pasar kedai kopi yang kompetitif.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

simanis

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Prosiding Simposium Nasional Manajemen Bisnis menerbitkan penelitian dalam disiplin ilmu yang disediakan aplikasi untuk manajemen, serta penelitian di bidang-bidang seperti Manajemen Strategi, Manajemen Keuangan, Manajemen Operasi, Manajemen Pemasaran, Manajemen SDM, Teknologi Keuangan, ...