Ulil Albab
Vol. 4 No. 9: Agustus 2025

Pemulihan Sektor Pariwisata Membuka Peluang Ekonomi Baru di Kabupaten Bintan

Afriyadi, Afriyadi (Unknown)
Karen Louistan (Unknown)
Lonando Dicaprio (Unknown)
Cindy Claudya (Unknown)
Dian Wigati (Unknown)
Mona Luwisa Napitupulu (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2025

Abstract

Kabupaten Bintan merupakan Kabupaten dimana sektor pariwisata memiliki potensi besar untuk dikembangkan. Namun, karena Covid-19 yang menggemparkan dunia, sektor pariwisata hampir runtuh karena berkurangnya wisatawan yang berkunjung. Kasus ini tentu menjadi pukulan besar untuk sektor pariwisata Kabupaten Bintan. Sehingga, penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui berbagai usaha yang dilakukan pemerintah untuk memulihkan dan mengembangkan sektor pariwisata dan pengaruh sektor ini sebagai salah satu roda penggerak perekonomian. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara pada tahun 2023 dibandingkan tahun sebelumnya, pemerintah pun mulai mengambil langkah pemulihan, contohnya adalah membangun fasilitas dan tempat wisata baru yang jauh lebih menarik dan unik seperti rumah imaji 3D di lagoi, menyelenggarakan festival di atas kelong apung, mengadakan kegiatan dan acara menarik, dan menguatkan peran UMKM seperti mengadakan bazar, stan kuliner, dan lain-lain. Strategi ini tidak hanya meningkatkan daya tarik wisata, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, membuka lapangan kerja, dan membuka peluang ekonomi baru. Dengan demikian, pariwisata menjadi salah satu fondasi yang tidak kalah penting dalam menciptakan pembangunan ekonomi yang berkelanjutan di Kabupaten Bintan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIM

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisplin menerbitkan artikel bidang multidisiplin, termasuk : Pendidikan, Hukum, Ekonomi, Agama, Pendidikan, Kesehatan, Teknik, Kebijakan Publik, Pariwisata, Sosial dan Politik, Budaya, ...