TEKMAPRO Journal of Industrial Engineering and Management
Vol. 20 No. 2 (2025): TEKMAPRO

Analisis Motion and Time Study pada Proses Produksi Batik Cap

Risal Ngizudin (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk menganalisis dan memahami gerakan manusia serta waktu yang diperlukan dalam menyelesaikan proses pembuatan batik cap. Aktivitas gerakan yang dilakukan harus efektif dan waktu proses setiap kegiatan harus dibuat standar agar waktu produksi dapat mudah diatur dan ditemukan sistem kerja terbaik atau efisien. Metode yang digunakan untuk penelitian ini yaitu metode Motion and Time Study yaitu metode yang berguna untuk mengevaluasi gerakan produksi batik cap dengan mengelompokkan dan menemukan efisiensi dari gerakan tersebut. Selain mengidentifikasi juga mencari waktu baku dari sebuah proses sehingga waktu dapat terstandarisasi. Hasil dari penelitian waktu siklus untuk pembuatan batik cap adalah 135,30 menit. Dengan rata-rata waktu proses paling lama adalah proses pengeringan/penjemuran batik dengan waktu rata-rata 121,25 menit.Waktu normal pembuatan batik cap dengan mempertimbangkan rating factor adalah 168,17 menit.Waktu baku/waktu standar pembuatan batik cap adalah 240,48 menit. Berdasarkan peta therblig tangan kanan dan kiri maka gerakan dominan dari tangan kanan adalah menggunakan dan memegang dengan waktu masing-masing adalah 184 detik dan 122 detik dalam satu kali produksi kain batik. Usulan perbaikan untuk aktivitas menggunakan adalah mendesain ulang dimensi alat cap sedangkan pada aktivitas memegang adalah mengatur tata letak tinta cap. Tangan kiri lebih sering digunakan untuk aktivitas memegang dan menganggur yaitu masing-masing selama 149 detik dan 139 detik. Usulan perbaikan pada aktivitas memegang yaitu disediakan tempat untuk menaruh dan menopang pewarna kain. Perbaikan tangan kiri menganggur adalah pada saat pengecapan tangan kiri dapat memegang penggaris sehingga tidak perlu mengarahkan dan hasil cap dapat lebih presisi. Kata kunci: Motion and Time Study, Batik cap, Efisiensi, Peta tangan, Therblig

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

tekmapro

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Journal of Industrial Engineering and Management, National University of Veterans Development, East Java is a journal that effectively bridges the gap between academics, policy makers, and practitioners and connects various Industrial Engineering and Management communities. While the focus of the ...