Simposium II UNIID 2017
Vol 2 (2017)

INDIKATOR KEBERLANGSUNGAN ANGKUTAN BARANG DI SUNGAI

Pradono Pradono (Institut Teknologi Bandung)
Ibnu Syabri (Institut Teknologi Bandung)
Shanty YR (Institut Teknologi Bandung)
Muhammad Fathoni (Institut Teknologi Bandung)



Article Info

Publish Date
27 Sep 2017

Abstract

Saat ini, angkutan sungai di Indonesia cenderung dikesampingkan dan menghadapi berbagai kendala seperti terjadi menurunnya produksi aktivitas angkutan sungai dan panjang sungai yang bisa dilayari serta banyaknya alur pelayaran yang sulit untuk dapat dilayari setiap saat. Dengan berbagai keunggulannya, aktivitas angkutan barang melalui sungai idealnya unggul dari aspek isu transportasi berkelanjutan. Sayangnya, penelitian tentang hal ini masih cukup terbatas. Makalah ini menggunakan metode deskriptif kualitatif untuk merumuskan dan menguraikan pandangan teoritis terkait indikator transportasi berkelanjutan untuk diterapkan pada angkutan barang melalui sungai. Hasil pembahasan ini dapat memperkaya wacana penerapan transportasi berkelanjutan khususnya pada angkutan barang di sungai di berbagai wilayah dengan karakteristik yang mirip dengan Indonesia.

Copyrights © 2017