Global
Vol. 12 No. 2 (2025): GLOBAL

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI TRACKING PROGRES SERVIS KOMPUTER BERBASIS WEB (STUDI KASUS: HEC KOMPUTER)

Ardan, Tazkia Salsabila (Unknown)
Indramaju, Yaqub Satria (Unknown)
Gani, Rusnedi Abdul (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2025

Abstract

Sistem tracking servis komputer adalah sistem yang berguna untuk mengecek dan melihat proses barang yang di servis pada HEC Komputer. HEC Komputer menghadapi kendala dalam proses pengelolaan progres servis komputer secara tulis tangan, dan konfirmasi satu persatu pelanggan. Proses ini rentan terhadap kesalahan, lambat dalam pelaporan, dan sulitnya memantau status servis komputer secara real-time. Berdasarkan permasalahan tersebut, Sistem ini dirancang untuk memungkinkan pelanggan memantau secara langsung status perangkat mereka yang sedang dalam proses servis. Metode pengembangan yang digunakan adalah Rational Unified Process (RUP), yang meliputi tahap perencanaan, analisis kebutuhan, desain sistem, implementasi, dan pengujian. Dengan sistem ini, diharapkan pelanggan dapat mengakses informasi secara lebih efisien dan pelacakan progres servis menjadi lebih transparan dan terkelola dengan baik di HEC Komputer.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

FASILKOM

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Global, diterbitkan oleh Fakultas Ilmu Komputer Universitas Subang secara berkala (setiap enam bulan sekali) dengan tujuan untuk menyebarluaskan informasi hasil riset ilmu komputer kepada para akademisi, praktisi, mahasiswa, dan lain-lain meliputi bidang : Sistem Informasi, IT/IS Audit, ...