Jubindo: Jurnal Ilmu Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 10 No 1 (2025): Jubindo: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

ANALISIS KESALAHAN BERBAHASA PADA TEKS NARASI SISWA KELAS VII SMP NEGERI 1 SUMPIUH

nurul azizah, Ririn (Unknown)
Nur Azizah, Fitria (Unknown)
Dapubeang, Abdul Rahim Arman Putera (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Apr 2025

Abstract

Kemampuan berbahasa, khususnya menulis teks narasi merupakan salah satu kompetensi dasar yang harus dikuasai oleh siswa SMP. Namun, dalam praktiknya masih banyak ditemukan kesalahan berbahasa dalam tulisan siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kesalahan berbahasa pada teks narasi siswa kelas VII SMP Negeri 1 Sumpiuh, khususnya kesalahan diksi, penggunaan huruf kapital, tanda baca, dan struktur kalimat. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini berupa kata-kata atau kalimat yang terdapat pada teks narasi yang ditulis oleh siswa kelas VII di SMP Negeri 1 Sumpiuh. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi, sedangkan teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan teknik simak dan catat. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya 12 kesalahan dalam pemilihan diksi, 14 kesalahan penggunaan huruf kapital, 5 kesalahan tanda baca, dan 4 kesalahan struktur kalimat. Kesalahan-kesalahan ini berdampak signifikan terhadap kelancaran penyampaian pesan dan pemahaman pembaca. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam upaya peningkatan kualitas menulis teks narasi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JBI

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jubindo adalah jurnal yang bersifat open peer review yang bertujuan mempublikasikan hasil-hasil penelitian bidang bahasa dan sastra Indonesia, serta pengajarannya. Seluruh artikel yang terbit telah melewati proses penelaahan oleh mitra bestari dan penyuntingan oleh redaksi pelaksana. Jubindo ...