Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh beban kerja dan lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja pegawai pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Buleleng. Subjek dari penelitian ini yaitu pegawai pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Buleleng. Sedangkan objek dari penelitian ini adalah beban kerja, lingkungan kerja dan kepuasan kerja. Sampel penelitian sebanyak 75 responden. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif kausal. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini, yaitu teknik random sampling. Metode analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda dan metode pengumpulan data yyang digunakan yaitu kuesioner. Hasil penelitian menujukan bahwa (1) Beban kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja (2) Lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja (3) Beban kerja dan lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja pegawai.
Copyrights © 2025