Jurnal Teknologi dan Manajemen Industri Terapan
Vol. 4 No. 3 (2025): Jurnal Teknologi dan Manajemen Industri Terapan (in press)

Analisis Risiko Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Menggunakan Metode Hira: (Studi Kasus: PT. Affandra Energi Indonesia)

Nur Fahmi Dwiyansah (Unknown)
Tri Ngudi Wiyatno (Unknown)
Dwi Indra Prasetya (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Aug 2025

Abstract

Penelitian ini menganalisis tingginya angka kecelakaan kerja di divisi operasional PT. Affandra Energi Indonesia, khususnya pada aktivitas pemasangan pipa gas CNG, pemeliharaan mesin, dan distribusi. Tujuannya adalah mengidentifikasi potensi bahaya, menilai risiko, dan memberikan rekomendasi pengendalian berbasis metode Hazard Identification and Risk Assessment (HIRA). Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan kuesioner, kemudian dianalisis menggunakan matriks risiko AS/NZS 4360. Hasilnya menunjukkan 12 potensi bahaya, terdiri dari 6 risiko tinggi (patah tulang, jari terpotong), 4 sedang, dan 2 rendah. Rekomendasi meliputi penggunaan APD, harness, substitusi alat forklift, dan sosialisasi prosedur K3, sesuai hierarki pengendalian risiko (eliminasi, substitusi, rekayasa teknik, administratif, APD). Implementasi rekomendasi terbukti efektif mengurangi kecelakaan. Penelitian ini berkontribusi dalam penyusunan kebijakan K3 berbasis risiko, tidak hanya bagi PT. Affandra Energi Indonesia tetapi juga industri sejenis yang menghadapi tantangan serupa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

home

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Teknologi dan Manajemen Industri Terapan (JTMIT) adalah journal blind peer-review yang bersifat open access yang memungkinkan artikel tersedia secara online tanpa berlangganan apapun. JTMIT didedikasikan untuk publikasi hasil penelitian, artikel teknis, konseptual dan laporan studi kasus ...