Agrimansion: Agribusiness Management & Extension
Vol 26 No 1 (2025): Jurnal Agrimansion April 2025

NILAI FINANSIAL PRODUKSI BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L.) DI KECAMATAN BANTARKAWUNG KABUPATEN BREBES

Khatimah, Khusnul (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Kabupaten Brebes merupakan salah satu daerah sentra produksi bawang merah di Indonesia. Kecamatan Bantarkawung turut berkontribusi dalam peningkatan produksi bawang merah di Kabupaten Brebes. Tujuan dari penelitian untuk mengestimasi nilai finansial yakni biaya dan pendapatan bawang merah di Kecamatan Bantarkawung, Kabupaten Brebes. Teknik pengambilan sampel ini menggunakan probability sampling berupa proportional random sampling. Metode dasar penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Metode analisis yang digunakan adalah analisis biaya dan pendapatan. Hasil penelitian menunjukkan nilai biata usahatani bawang merah sebesar Rp37.869.000/Ha/MT. Nilai penerimaan usahatani bawang merah sebesar Rp85.575.000/Ha/MT sehingga diperoleh hasil pendapatan usahatani yakni Rp43.427.250/Ha/MT. Nilai tersebut cukup besar karena pada saat pengambilan data, harga jual bawang merah cukup tinggi mencapai Rp 10.500/kg.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Agri

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Agrimansion adalah jurnal ilmiah yang memuat tulisan berupa hasil penelitian yang terkait dengan pemikiran/gagasan atau telaahan konseptual/teoritis yang mengkaji aspek-aspek agribisnis dan sosial ekonomi pertanian secara luas seperti manajemen produksi dan pemasaran produk pertanian, ...